Saturday, July 12, 2008

Temu Sastrawan Indonesia I Jambi
























Kabar dari Temu Sastrawan Indonesia I
di Jambi, 7 - 11 Juli 2008

TSI II di Bangka Belitung, TSI III di Sumsel

>>Forum Musyawarah Sastrawan Bentuk Aliansi Sastra Indonesia (ASI)

TELANAIPURA - Dari ruang musyawarah sastrawan Indonesia yang digelar dalam rangkaian acara TSI 9 Juli lalu, forum musyawarah merumuskan beberapa hal yang dianggap perlu. Untuk menjaga kontiniunitas Temu Sastrawan Indonesia I, dipandang perlu menetapkan Tuan Rumah untuk pelaksanaan perhelatan serupa berikutnya.
Berdasarkan usulan Sunlie Thomas Alexander, sastrawan yang mewakili provinsi Bangka-Belitung dan Anwar Putra Bayu, mewakili provinsi Sumatera Selatan, maka pelaksanaan Temu Sastrawan Indonesia II dilaksanakan di provinsi Bangka-Belitung tahun 2009 dan pelaksanaan Temu Sastrawan Indonesia III di provinsi Sumatera Selatan tahun 2010. Mengenai tempat, waktu dan teknis pelaksanaan ditentukan sepenuhnya oleh tuan rumah.
Mengenai peningkatan kuantitas dan mutu Temu Sastrawan Indonesia pada pelaksanaan berikutnya, forum memandang perlu penggunaan kurator untuk mengkurasi hal-hal yang berhubungan dengan pelaksanaan acara baik dari sisi tema, konsep pertunjukan, dan hal-hal lain yang relevan.
Mengingat perkembangan sastra Indonesia saat ini dan problema yang melingkupinya, forum musyawarah sastrawan membentuk Aliansi Sastra Indonesia (ASI) yang memfokuskan aktifitas pada advokasi sastra. (mg2).

Sumber: Posmetro Jambi, Jumat 11 Juli 2008, halaman 12.

No comments: